Tagline Suryanagara
Rabu, Mei 25, 2016
Beberapa poin yang didapat dari artikel tersebut adalah :
1.
Kabupaten yang berada di antara dua sungai (kota
delta)
2.
Terjadi peningkatan melampaui Indikator Makro
Daerah setiap tahunnya hingga 2016.
3.
Aktifitas rumah tangga dan industri ditunjang
oleh sistem jaringan listrik
4.
Sarana air besih terus berkembang dan terus
diakomodasi oleh PDAM
5.
Perekonomiannya banyak didukung oleh permintaan
domestik dengan peran investasi dan konsumsi yang terus meningkat.
6.
Pertumbuhan ekonomi berkaitan dengan lokasi
strategis di kawasan Garebareba
7.
Sektor industri pengolahan adalah sektor yang
berkontribusi paling besar yakni sebesar 45,85%
8.
Inflasi Kabupaten Suryanagara mengalami dinamika
yang terkendali.
9.
Nilai
ekspor meningkat dan nilai impor menurun dari tahun ke tahun, namun volume
ekspor impornya juga menurun.
10. Rata-rata pertumbuhan investasi kabupaten
Suryanagara mencapai 44,55% per tahun. Ketersediaan SDM dan infrastruktur
penunjang menjadi keunggulan Kabupaten Suryanagara.
11. Tujuan Investasi dalam skala regional,
nasional bahkan internasional.
12. Perkembangan sektor perdagangan di Kabupaten
Suryanagara memperlihatkan dinamika ekonomi yang cenderung meningkat
13. Perkembangan industri yang tinggi dilihat dari
jumlah industri, volume/nilai produksi industri dan jumlah sentra industri.
14. Sedang mengembangkan sektor unggulan baru
yaitu dengan ekonomi berbasis perikanan (konsep strategis Minapolitan). Mina
(ikan) dan Politan (kota).
Bila diulas kembali, poin-poin tersebut membahas tentang investasi dan keunggulan-keunggulan dari Kabupaten Suryanagara yang terus meningkat. Sehingga tercipta tagline yakni "PANORAMA INVESTASI".
Pemilihan kata Panorama karena bila dilihat dari arti katanya, Panorama adalah suatu gambar atau suasana yang memberi pandangan umum pada suatu wilayah. Sehingga dapat dikatakan, Panorama adalah sesuatu yang dipandang dan dicari. Karena itulah tercipta tagline Panorama Investasi, karena daerah Suryanagara bisa menjadi pandangan atau sesuatu yang dicari bagi para investor.
0 komentar